Project Name : Desain Rumah Kecil 3 Lantai Fasad Bata
Area : 56 sqm
Year : 2020
Architects : Argajogja
Structural Engineering : Argajogja
Memiliki lahan yang kecil bukanlah hambatan untuk bisa menciptakan desain rumah nyaman dan menarik.
Tentu dengan mengoptimalkan ruangan yang ada agar kebutuhan ruangan dapat terpenuhi.
Untuk mengoptimalkan kebutuhan ruangan penataan fungsi harus diperhatikan. Ruangan yang bisa berfungsi ganda dapat dijadikan satu. Seperti ruang keluarga, ruang tamu, ruang makan.
Demikian pula ruangan yang saling berkaitan satu dengan yang lain bisa dijadikan satu. Seperti tempat cuci dan jemur serta dapur kotor diletakan di belakang rumah.
Kali ini contoh desain rumah yang kami berikan adalah rumah kecil 3 lantai yang memiliki luas bangunan 56 m2. Lantai 1 16 m2, lantai 2 20 m2, dan lantai 3 20 m2.
Lebar depan rumah ini 4 meter sedangkan kebelakang 10 m2. Terdapat halaman kosong terbuka di bagian depan untuk parkir mobil dan motor.
Untuk lahan belakang terdapat sisi ruangan 1,5 meter sebagai tempat cuci jemur dan dapur kotor.
Lantai 1 terdiri dari ruang tamu dan dapur kering. Sekaligus ruang tamu ini digunakan untuk ruang keluarga serta ruang makan.
Lantai 2 terdapat kamar tidur utama dan kamar mandi
Lantai 3 terdiri dari 1 ruang tidur anak serta ruang santai untuk menikmati Susana kota dari ketinggian.
Untuk fasad dibuat simple. cukup menggunakan bata ekspos yang dipasang dengan memberikan space sehingga tampak lubang-lubang.